10 Tahun Pengabdian Tafaddal, DPRD Bone Berikan Apresiasi ‘Standing Applause’
Pemerintah Kabupaten Bone bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bone melaksanakan rapat paripurna Ranperda di DPRD Bone, Jl. Kompleks Stadion Lapatau, Kota Watampone, Sabtu (23/9/2023).
Rapat paripurna itu tentang Pengambilan Keputusan DPRD Kabupaten Bone dalam rangka Persetujuan Penetapan terhadap Ranperda tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Bone Tahun Anggaran 2023.
Kemudian Penyampaian Pendapat Akhir Fraksi- Fraksi terhadap 2 (dua) Ranperda yaitu: Ranperda tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, Tahun Anggaran 2023 dan Ranperda tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kabupaten Bone Nomor 12 tentang Sistem Irigasi Kabupaten Bone.
Rapat dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Bone Irwandi Burhan. Awalnya rapat berjalan normal saja, namun ada kejadian langkah yang kemudian mengundang semua peserta rapat untuk berdiri.
Saat itu Wakil Ketua Bapemperda DPRD Bone Fahri Rusli saat menyampaikan pendapat akhirnya langsung mengajak seluruh hadirin untuk memberikan tepuk tangan atas kepemimpinan Tafaddal sealama 10 tahun.
“Sebelum saya akhiri, saya meminta kepada seluruh peserta paripurna pada malam hari ini untuk memberikan standing applause untuk Tafaddal Jilid II atas pengabdiannya selama 10 tahun ini,” seru Fahri.
Hadir dalam rapat paripurna Bupati Bone Dr. H. A. Fahsar M Padjalangi, M.Si., Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle, M.M., Sekda Bone Drs. H. A. Islamuddin, M.H., Forkopimda Kabupaten Bone, Sekwan DPRD Bone Andi Hasanuddin, Kepala OPD Bone, Camat se Kabupaten Bone.