PILARMEDIA.ID, MAKASSAR — Ikatan Alumni Akper Anging Mammiri (IKA AAM) mengadakan kegiatan Temu Alumni di Hanggar Tallasalapang Makassar Jumat (15/4/2022). Pertemuan lintas angkatan ini baru diadakan semenjak kampus berdiri.
Ketua IKA Akper Angin Mammiri Rustang mengatakan bahwa ini adalah kegiatan pertama alumni Akper Anging Mamiri.
“Ini merupakan momen sangat langka bagi alumni Akper Anging Mammiri, karena sepanjang berdirinya kampus ini tidak pernah diadakan kegiatan yang mempertemukan alumni lintas angkatan,” katanya.
Akper Anging anammiri sendiri adalah salah satu kampus yang berdiri sejak tahun 2000 di bawah naungan apemerintah aprovinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).
Rustang menyebutkan, kegiatan ini dirangkaikan dengan diskusi alumni, tausyia Ramadan, buka puasa bersama.
“Harapannya tidak berhenti di sini saja. Di mana ini adalah pra kondisi untuk kegiatan yang lebih besar nantinya,” tambah Rustang.
Penanggung Jawab Kegiatan Andi Muhammad Ajis mengungkapkan bahwa kesuksesan kegiatan ini karena support dari setiap angkatan.
“Alhamdulillah kegiatan ini terlaksana dengan sukses berkat bantuan dari perwakilan setiap angkatan,” ucapnya.
“Ucapan terima kasih bagi setiap alumni yang telah berkontribusi sehingga acara ini bisa berjalan sesuai rencana, insha Allah kedepannya kita akan kembali bersua dengan konsep yang lebih meriah,” sambung Ajis. (just)