BANDUNG – Pagelaran Budaya Gadog Art Festival sukses digelar di kawasan Sespim Lemdiklat Polri, Lembang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/4/23) lalu.
Diketahui, Gadog Art Festival diprakarsai oleh Art Policing melalui pendekatan seni, budaya dan pariwisata.
Berbagai aktifitas kesenian dan budaya ditampilkan seperti seni rupa, seni tari, seni musik, seni instalasi dan kegiatan lain.
Kasespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Chryshnanda DL menjelaskan Art policing merupakan pemolisian dengan pendekatan seni budaya dan pariwisata.
“Untuk membangun cooling system dan memberdayakan sekaligus mengcounter hal-hal kontra produktif dengan daya logika yang waras agar unsur kemanusiaan, sosial, dan peradaban tetap terjaga,” jelasnya.
Art Perform ini dikuratori Tokoh seni Jawa Barat, Isa Perkasa.
Sementara Serdik Sespimmen Dikreg ke 63, Bagas Sancoyoning Aji, S.I.K, M.M memberi apresiasi yang setinggi-tingginya atas suksesnya festival tersebut.
“Menjadi daya tarik tersendiri dalam berkreasi dan menjaga nilai-nilai seni, apalagi menciptakan karya langsung dengan nuansa alam terbuka,” tuturnya.
Tidak hanya itu, ia berharap agar kiranya kegiatan seperti ini dapat terus dijaga dan dilestarikan.
“Tentu karya yang lahir dan akan lahir kedepannya selalu mendapatkan ruang bagi para seniman untuk terus berkolaborasi menciptakan hal hal baru agar kontrol sosial dan unsur kemanusiaan dapat selaras,” tandasnya.